2023-11-20 09:59:20
Ilustrasi Gigi Mobil MaticSetiap mengemudikan kendaraan memerlukan keterampilan ketika melaju di jalanan khususunya medan yang cukup sulit seperti di tanjakan. Jika terjadi kesalahan dalam mengemudi maka bisa berakibat fatal. Terlebih jika kendaraan yang digunakan adalah mobil matic yang pada dasarnya mudah digunakan ketika di jalan perkotaan.
Namun, mobil matic bisa saja jadi mengalami masalah ketika melaju di jalan yang menanjak dan macet. Terkadang banyak orang bingung untuk memindahkan gigi mobil matic terlebih saat jalan menanjak. Jika selama ini mengalami kesulitan atau belum mengerti gigi yang perlu digunakan, berikut cara memindahkan gigi mobil mcatic selama di jalan menanjak versi Daihatsu.Seperti apa?
Sebelum memahami apa saja yang perlu dilakukan, langkah pertama yang harus diketahui adalah mengenal serta mengetahui fungsi setiap huruf pada tuas mobil matic. Umumnya, transmisi pada mobil matic terdiri dari huruf P, R,N,D, 2, dan L.
Huruf P artinya Parkir di mana tuas tersebut digunakan untuk memarkirkan kendaraan sehingga transmisi terkunci dan mobil tidak bergerak.
Huruf R artinya digunakan untuk mundur..
Huruf N yang artinya Netral d mana mesin dan transmisi tidak akan bergabung ketika pengemudi menggunakan tuas ini.
Huruf D arrtinya Drive atau jalan. Jadi, ketika pengemudia menggunakan tuas D maka mobil akan bergerak maju Sehingga perpindaan gigi satu hingga tertinggi akan bergerak secara otomatis. Dengan demikian, pengemudi hanya cukup menginjak rem dan gas.
Angka 2 yang berarti menahan gigi tertinggi pada gigi 2. Angka 2 pada transmisi otomatis biasa digunakan untuk engine brake saat jalan menurun tajam atau panjang, serta bila berhadapan dengan tanjakan curam. Ketika pengemudi hanya menggunakan tuas D, mobil akan terasa berat dikemudikan.
Huruf L artinya menahan gigi tertinggi pada gigi 1.
Selain itu, ada juga Shift Lock yang berfungsi untuk melepas pengunci tuas trasmishi sehingga kendaraan tuas bisa dipindah ke posisi N ketika mesin mati. Umumnya, fungsi ini banyak digunakan saat parkir paralel sehingga mobil bisa didorong ketika akan digeser.
Ketika melaju di jalan yang menanjak maka kenali tingkat kecuraman di sekitar lingkungan jalan tersebut. Hal ini penting guna diketahui karena bisa mempengaruhi tuas pada kendaraan ketika memindahkan gigi.
Di Indonesia, banyak medan dengan kecuraman yang tinggi. Untuk menghindari mobil maic mundur maka hindari penggunaan tuas D. Sebaiknya gunakan tuas D2 agar lebih mudah melaluinya. Namun, jika jalanan semakin curam maka oper ke D1 atau L.
Bisa dikatakan, pemindahan tuas ini layaknya menggunakan gigi 1 ketika menggunakan mobil manual. Cara tersebut selain cocok digunakan untuk jalanan menanjak juga bisa diterapkan ketika jalanan macet atau merayap di jalanan yang menanjak.
Ketika melaju di jalanan menanjak menggunakan mobil matic, sangat tidak disarankan menekan rem terlalu dalam atau tidak sama sekali saat pindah dari posisi D ke D1 atau D2. Melainkan, tekan tombol yang berada di tuas persneling saat memindahkan gigi.
Namun, menekan tombol pada tuas persneling juga perlu diperhatikan. Sebab ketika menekan tombol terlalu keras serta digunakan untuk pemindahan yang berlawanan bisa menyebabkan gearbox rusak.
Berlatih di jalanan menanjak tidak perlu langsung di medan yang curam melainkan dari yang sederhana terlebih dahulu agar terbiasa. Dengan demikian, akselerasi mobil matic secara bertahap akan sama saat mengendarai mobil manual ketika berada di jalanan yang menanjak.
Transmisi matic umumnya akan melakukan perpidahan gigi otomatis berdasarkan perputaran ketika tuas berada di posisi D. Alhasil, akan menyebabkan kehilangan tenaga sehingga pengemudi akan menginjak pedal gas terlalu dalam.
Ketika pengemudi menginjak pedal gas lebih dalam maka sistem transmisi atau ECU akan membaca torsi sudah maksimal. Jika demikian, transmisi akan tetap bertahan di posisi gigi tinggi. Apabila kendaraan matic melaju dengan cepat dan rpm mulai tinggi, geser tuas transmisi ke posisi D2 dan seterusnya.
Demikian cara yang benar ketika melajukan mobil matic ketika berada di jalanan yang menanjak. Sebaiknya kenali kode dan huruf pada tuas ketika melajukan kendaraan matic sehingga akan memudahkan Anda dalam melaju di medan apapun.