komparase.com

Intip Spesifikasi MG ZS EV yang Bakal Diproduksi di Indonesia pada 2024

Kamis, 16 November 2023 | 09:00 WIB
MG ZS EV
MG ZS EV

MG Motor Indonesia memastikan bakal memproduksi kendaraan listrik, MG ZS EV di Indonesia. Kendaraan ini rencananya mulai diproduksi pada Februari 2024 mendatang. 

"Ini merupakan langkah penting bagi kami dan industri otomotif Indonesia. New MG ZS EV tidak hanya membawa inovasi, tetapi juga membuka bab baru dalam elektrifikasi kendaraan di negara kita,” ujar Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, Arief Syarifudin dilansir dari ANTARA pada Kamis, 16 November 2023.

MG ZS EV menjadi andalan pabrikan asal Inggris ini. Pasalnya, rasio penjualan ZS EV menunjukkan persentase yang positif di berbagai negara. Seperti halnya di Perancis di mana penjualan mencapai 21,8 persen kemudian ikuti oleh Swedia sebanyak 21,5 persen.

MG ZS EV sudah dikenalkan MG Motor Indonesia dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 pada Agustus lalu. Lantas seperti apa wajah dan performa kendaraan listrik MG ini? Simak spesifikasi MG ZS EV di bawah ini!

Spesifikasi MG ZS EV

MG ZS EV menarik perhatian publik dengan desainnya yang sporty nan futuristik. Mobil listrik ini memiliki dimensi yang memanjakan bagi penumpang. ZS EV memiliki dimensi dengan panjang 4.314 mm, lebar 1.809 mm, dan tinggi 1.624. Kendaraan memiliki kabin yang cukup lega karena memiliki jarak antar sumbu roda sekitar 2.585 mm.

Memiliki lekukan yang tegas dan didukung dengan grill less design membuat tampilan mobil listrik semakin futuristik. Kesan tegas juga terlihat pada bagian headlamp yang meruncing ke atas.

Menilik pada bagian interior, ZS EV dilengkapi dengan layar infotainment berukuran 10 inchi. Di sekitar pengemudi dan penumpang depan terdiri dari suara 3D dari 6 speaker sound system. Lalu ada wireless charging untuk ponsel, serta dilengkapi dengan Apple CarPlay dan Android Auto.

Kemudian AC pada kendaraan ini didesain ulang dengan teknologi Air Purifying PM 2.5 yang membuat sirkulasi udara lebih bersih. Dengan demikian, penumpang akan merasakan udara yang lebih sejuk dan memberikan kenyamanan selama berkendara.

Hal ini juga didukung dengan adanya IMAX Panoramic Sunroof sehingga penumpang bisa menikmati perjalanan dengan melihat pemandangan langit. 

Sementara di bagian dapur pacu, MG menyematkan baterai lithium ion berkapasitas 50,3 kWh. Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga sebesar 177 hp dan torsi maksimum 280 Nm. Ketika daya terisi penuh, kendaraan mampu melaju hingga jarak 403 km.

MG ZS EV dilengkapi teknologi iSmart yang terdiri dari Smart Check di mana fitur tersebut yang bertujuan untuk memastikan kondisi kendaraan secara real-time. Lalu Smart Connect yang memastikan pengendara terhubung dengan dunia luar dan Smart Drove, teknologi berkendara semi-otonom yang memberikan kenyamanan bagi pengemudi. Terakhir, ada Smart Command yakni sebuah fitur pengaturan dalam berkendara yang bisa dilakukan dengan suara.

Selain fitur di atas, MG juga menyematkan beragam fitur keselamatan lainnya yakni Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Tire Pressure Monitor System, Lane Change Assist, hingga Auto Vehicle Hold. 

Meski belum ada harga resmi MG ZS EV, banyak rumor beredar harga kendaraan yang bakal diproduksi di Cikarang, Jawa Barat ini antara Rp 500 juta hingga Rp 500 jutaan.

MG tengah membangun pabrik di Indonesia yang dijadwalkan beroperasi pada 2024. Pabrik tersebut diperkirakan mampu memproduksi kendaraan 100 ribu unit per tahun termasuk kendaraan listrik

Komentar

Berita

Telah Dipilih

Silahkan Pilih yang Lain.

x

Belum memiliki akun? Daftar di Sini