Alasan Kenapa Wuling Confero Cocok untuk Bepergian Malam Hari

2023-12-25 05:14:02

News Image Wuling Confero S

Bepergian bersama keluarga di malam hari juga tidak kalah seru. Terkadang banyak tempat hiburan di kota Anda yang baru buka di malam hari, yang bisa menjadi tempat liburan singkat untuk keluarga. Apalagi jika dari pagi hingga sore Anda bekerja, dan ingin menghilangkan stress dengan mengajak keluarga jalan-jalan di malam hari.

Anda dan keluarga bisa memilih untuk berwisata kuliner di tengah kota, atau menikmati pasar malam di alun-alun kota, bahkan menikmati theme park yang khusus buka di malam hari. Semakin nyaman tentunya ketika mengendarai Wuling Confero S.

Lampu Mobil yang Maksimal

Selama Anda dan keluarga mengendarai Wuling Confero S, maka bepergian di waktu kapanpun akan terasa menyenangkan. Mobil MPV terbaik untuk keluarga ini mengandalkan Rear Combination Lamp untuk memberikan penerangan yang lebih baik ketika Anda melakukan pengereman di malam hari, namun tak sampai membuat pengendara di belakang mobil Anda merasa silau.

Wuling pun juga sudah melengkapi sisi belakang pada Confero S dengan fog lamp belakang dan lampu spoiler belakang yang berteknologi LED sehingga akan menambah daya terang cahaya dan mampu memberikan penerangan yang lebih baik ketika berkendara dalam kondisi malam hari. Salah satu komponen penting lain yang dimiliki Wuling Confero S adalah headlamp.

Headlamp pada mobil Wuling Confero S juga sudah dilengkapi fitur Daytime Running Light, yang mampu menyala sendiri atau otomatis ketika mesin Wuling Confero S ini dihidupkan. Bahkan saat terjebak macet pun Anda dan keluarga tidak akan kekurangan hiburan karena Wuling Confero S juga dibekali soket 12 volt, colokan USB hingga baris ketiga, adjustable headrest di semua kursi.

Aman dan Nyaman Saat di Perjalanan

Berkendara di malam hari juga terasa aman karena di dalam Wuling Confero S disematkan fitur keselamatan seperti empat sensor parkir, sistem pengereman ABS dan EBD. Lalu kursi lengkap dengan pengait child seat (ISOFIX), seat belt di setiap kursi, SRS Airbags, roof rail, wiper belakang, spion elektrik dan lainnya.

Anda pun bisa mengajak keluarga besar untuk menikmati indahnya jalanan di malam hari karena mobil MPV Keluarga terbaik ini berkapasitas 8-penumpang. Secara dimensi, mobil ini memiliki panjang 4.530 mm, lebar 1.691 mm dan tinggi 1.730 mm. Menariknya lagi, konfigurasi bangku baris kedua bisa dipesan model captain seat yang lebih nyaman.

Varian Wuling Confero S

Untuk varian termahal yaitu Wuling Confero S 1.5 L memiliki semua kelengkapan yang ada di varian dibawahnya, namun dengan sejumlah kelebihan lain seperti audio steering switch control, head unit dengan layar 8 inci yang sudah mendukung konektivitas bluetooth, USB, SD Card, HDMI, dan juga mirroring.

Yang cukup membedakan Wuling Confero S 1.5 L dibanding dengan varian – varian dibawahnya adalah adanya cakram di roda belakangnya. Untuk sensor parkir, Wuling Confero S 1.5 L memiliki empat titik di belakang dan dua titik di depan. Harga  Wuling Confero S mulai Rp 143.800.000 untuk OTR Jakarta untuk tipe Confero 1,5 MT Double Blower.

Dengan berbagai fitur yang ditawarkan, mobil Wuling tipe Confero S ini patut untuk masuk wishlist Anda yang sedang mencari mobil MPV untuk keluarga. Mau bepergian bersama keluarga kapanpun dan dimanapun, Wuling Confero S akan senantiasa memberikan Anda kenyamanan serasa sedang berada di rumah.

Untuk Anda yang telah memiliki Wuling Confero S, pasti akan semakin sering mengajak keluarga bepergian karena telah merasakan sendiri kenyamanan yang ditawarkan ketika bepergian di malam hari sekalipun, bukan?

Baca Juga

Semua Berita

4 Tren Motor Baru 2024: Siapa Saja Pendatang Baru di Indonesia?
31 Desember 2024

4 Tren Motor Baru 2024: Siapa Saja Pendatang Baru di Indonesia?

Pasar otomotif roda dua Indonesia semakin ramai pada 2024 de...

Mobil Niaga Tidak Aman untuk Penumpang, Ini Penjelasannya
31 Desember 2024

Mobil Niaga Tidak Aman untuk Penumpang, Ini Penjelasannya

Mobil pikap dan truk yang digunakan sebagai angkutan penumpa...

Mana yang Lebih Unggul? BYD Dolphin Premium atau Wuling Cloud EV
31 Desember 2024

Mana yang Lebih Unggul? BYD Dolphin Premium atau Wuling Cloud EV

Keduanya adalah pilihan yang solid dalam kategori mobil list...

Nio ET9 Signature Edition Ludes Terjual 12 Jam, Harga Tembus Rp1,6 Miliar!
30 Desember 2024

Nio ET9 Signature Edition Ludes Terjual 12 Jam, Harga Tembus Rp1,6 Miliar!

Nio ET9 Signature Edition, mobil listrik premium asal Tiongk...

CBS, ABS, dan RoadSync Perbandingan Fitur Honda PCX 160 2024
30 Desember 2024

CBS, ABS, dan RoadSync Perbandingan Fitur Honda PCX 160 2024

Honda PCX 160 2024 hadir dengan tiga varian CBS, ABS, dan Ro...

7 Jenis Kendaraan Caravan untuk Liburan ala Campervan
30 Desember 2024

7 Jenis Kendaraan Caravan untuk Liburan ala Campervan

Memilih jenis caravan yang tepat sangat bergantung pada kebu...

Yamaha Fazio atau Honda Scoopy? Retro Modern dengan Fitur Kekinian
28 Desember 2024

Yamaha Fazio atau Honda Scoopy? Retro Modern dengan Fitur Kekinian

Keduanya adalah pilihan yang solid di segmen motor matic, se...

Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Bisa Mengubah Macet Nataru Jadi Petaka!
27 Desember 2024

Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Bisa Mengubah Macet Nataru Jadi Petaka!

Dengan sikap yang lebih disiplin, sabar, dan peduli terhadap...

Waspada Kelelahan! Polri Ungkap Titik Rawan di Tol Trans Jawa
28 Desember 2024

Waspada Kelelahan! Polri Ungkap Titik Rawan di Tol Trans Jawa

Polri mengidentifikasi tiga titik lelah di tol Trans Jawa da...

Beda Gaya, Sama Kuat Duel QJ Motor OAO Pro vs Ninja e-1
27 Desember 2024

Beda Gaya, Sama Kuat Duel QJ Motor OAO Pro vs Ninja e-1

QJ Motor OAO Pro dan Kawasaki Ninja e-1 menawarkan pilihan m...