5 Kelebihan Mitsubishi XFORCE yang Dikirim ke Konsumen Mulai Bulan Ini

2023-11-16 08:26:32

News Image Mitsubishi XForce

Kehadiran Mitsubishi XFORCE telah dinantikan publik untuk mengaspal dijalanan. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah menyerahkan 50 unit ke dealer dan akan diserahkan oleh konsumen pada November ini.

Euforia Mitsubishi XFORCE ke Indonesia mengingatkan pertama kali XPANDER meluncur. Lantas kenapa masyarakat sangat antusias terhadap kehadiran XFORCE? Untuk mengetahuinya, simak beberapa keunggulan Mitsubishi XFORCE di bawah ini!

1. Desain

Mitsubishi menerapkan sejumlah guratan khusus yang sesuai dengan identitas New Generation Dynamic Shield. Terlihat pada bagian depan terdapat guratan T-Shape headlght hingga Stylish Rear Combination Lights. Profil ini disengaja oleh Mitsubishi mengingat banyak konsumen Asia menyukai desain serupa.

XFORCE memiliki ruang kabin yang luas dengan dimensi 4.390 mm x 1.810 mm x 1.660 mm. Dimensi ini juga didukung dengan jarak antar sumbu roda sepanjang 2.650 mm. Selain itu, jarak bodi ke tanah adalah 222 mm yang cukup leluasa dan memudahkan penumpang ketika naik atau turun.

Sebagai SUV kompak, Mitsubishi XFORCE berhasil memenangkan penghargaan Good Design Awards di Jepang karena memiliki desain lampu depan dan lampu kombinasi di belakang.

2. Interior yang Futuristik

Selain desainnya yang menarik, XFORCE juga menawarkan ruang kabin yang futuristik. Pasalnya, kendaraan ini dilengkapi dengan layar instrumen panel melange dan mocha interior. Lalu pendingin kabin sudah menggunakan dual zone auto climate control yang merupakan teknologi dari Panasonic. 

Bukan hanya itu saja, mobil ini juga memiliki layar infotainment Smartphone-link Display Auto (SDA) berukuran 12,3 inci. Layar ini dikonfigurasikan ke perangkat melalui Android Auto dan Apple CarPlay. Di sisi lain, XFORCE juga didukung dengan Digital Driver Display 8 inci untuk memberikan informasi yang memudahkan pengemudi membaca informasi.

Mitsubishi juga sudah menyematkan top-class cargo space yang menjadi ruang penyimpanan terbaik di kelasnya. Dengan demikian, penumpang bisa menyimpan berbagai barang.

3. Sistem Audio Premium

Guna memanjakan penumpang, Mitsubishi bekerja sama dengan Yamaa Sound Meister untuk menciptakan sistem audio dynamic sound yang canggih. SUV kompak ini dilengkapi dengan 8 speaker yang 4 preset equalizer yakni Signature, Lively, Powerful, dan Relaxing. Dengan adanya pilihan ini, penumpang bisa menyesuaikannya sesuai selera. 

Masih terkait sistem audio, Mitsubishi membenamkan fitur Speed Compensated Volume (SCV). Fitur ini akan membuat penumpang merasa dimanjakan karena frekuensi suara yang lebih detail.

4. Fitur Keselamatan 

Mitsubishi menyematkan fitur keselamatan yang mumpuni demi keamanan penumpang selama perjalanan. Di antaranya disertai dengan Advanced Driver Assistance System (ADAS) yang akan memudahkan pengemudi dalam mengendarai mobil. Lalu ada juga Active Stability Control Blind Spot Warning, hingga Tire Pressure Monitoring System (TPMS).

Kemudian juga dilengkapi dengan active yaw control (AYC), Cruise Control, anti-lock braking system (ABS), electronic brake distribution (EBD), active stability control (ASC), dan drive mode. Fitur-fitur ini disematkan secara khusus untuk memberikan keselamatan penumpang di berbagai kondisi khususnya selama di perkotaan.

5. Performa 

Mesin yang digunakan XFORCE memiliki kemiripan yang digunakan pada XPANDER series yakni kode 4A91. Di antaranya dengan empat piston DOHC 16 valve yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 105 PS dan torsi maksimum 141 Nm. Mesin tersebut bisa disalurkan ke transmisi seluruh tipe dengan sistem penggerak All-wheel drive (AWD).

Transmisi yang digunakan kendaraan ini adalah jenis CVT yang dikenal memiliki performa yang mulus dan membuat bahan bakar yang lebih irit. Kemudian, mobil ini menawarkan empat mode berkendara yakni Normal, Wet, Gravel, Mud. Menariknya, untuk mode Wet baru pertama kali Mitsubishi sematkan pada kendaraannya.

Mitsubishi XFORCE dibanderol dengan harga Rp 379 jutaan untuk tipe Exceed dan tie Ultimate seharga Rp 412,9 jutaan on the road Jakarta. Setelah diserahkan ke dealer, Mitsubishi segera mengirimkan Mitsubishi XPANDER pada November ini. Mitsubishi memiliki target untuk mendistribusikan XFORCE sebanyak 5.000 unit per bulan. Namun khusus tahun ini, Mitsubishi hanya akan mendistribusikan 3.000 hingga 4.000 unit sementara 1.000 unit lainnya digunakan untuk tes di dealer.

Baca Juga

Semua Berita

4 Tren Motor Baru 2024: Siapa Saja Pendatang Baru di Indonesia?
31 Desember 2024

4 Tren Motor Baru 2024: Siapa Saja Pendatang Baru di Indonesia?

Pasar otomotif roda dua Indonesia semakin ramai pada 2024 de...

Mobil Niaga Tidak Aman untuk Penumpang, Ini Penjelasannya
31 Desember 2024

Mobil Niaga Tidak Aman untuk Penumpang, Ini Penjelasannya

Mobil pikap dan truk yang digunakan sebagai angkutan penumpa...

Mana yang Lebih Unggul? BYD Dolphin Premium atau Wuling Cloud EV
31 Desember 2024

Mana yang Lebih Unggul? BYD Dolphin Premium atau Wuling Cloud EV

Keduanya adalah pilihan yang solid dalam kategori mobil list...

Nio ET9 Signature Edition Ludes Terjual 12 Jam, Harga Tembus Rp1,6 Miliar!
30 Desember 2024

Nio ET9 Signature Edition Ludes Terjual 12 Jam, Harga Tembus Rp1,6 Miliar!

Nio ET9 Signature Edition, mobil listrik premium asal Tiongk...

CBS, ABS, dan RoadSync Perbandingan Fitur Honda PCX 160 2024
30 Desember 2024

CBS, ABS, dan RoadSync Perbandingan Fitur Honda PCX 160 2024

Honda PCX 160 2024 hadir dengan tiga varian CBS, ABS, dan Ro...

7 Jenis Kendaraan Caravan untuk Liburan ala Campervan
30 Desember 2024

7 Jenis Kendaraan Caravan untuk Liburan ala Campervan

Memilih jenis caravan yang tepat sangat bergantung pada kebu...

Yamaha Fazio atau Honda Scoopy? Retro Modern dengan Fitur Kekinian
28 Desember 2024

Yamaha Fazio atau Honda Scoopy? Retro Modern dengan Fitur Kekinian

Keduanya adalah pilihan yang solid di segmen motor matic, se...

Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Bisa Mengubah Macet Nataru Jadi Petaka!
27 Desember 2024

Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Bisa Mengubah Macet Nataru Jadi Petaka!

Dengan sikap yang lebih disiplin, sabar, dan peduli terhadap...

Waspada Kelelahan! Polri Ungkap Titik Rawan di Tol Trans Jawa
28 Desember 2024

Waspada Kelelahan! Polri Ungkap Titik Rawan di Tol Trans Jawa

Polri mengidentifikasi tiga titik lelah di tol Trans Jawa da...

Beda Gaya, Sama Kuat Duel QJ Motor OAO Pro vs Ninja e-1
27 Desember 2024

Beda Gaya, Sama Kuat Duel QJ Motor OAO Pro vs Ninja e-1

QJ Motor OAO Pro dan Kawasaki Ninja e-1 menawarkan pilihan m...