2023-10-26 08:40:53
Vivo T2 RusiaVivo merilis poonsel terbaru mereka di pasar rusia rabu (25/10/2023) bernama Vivo T2. Nama Vivo T2 juga sudah dijual di china dan di India dengan nama yang sama Vivo T2 namun memiliki spesfikasi yang berbeda.
Vivo T2 yang dirilis di rusiajustru memiliki kemiripan desain dengan Vivo V27e yang juga dirilis di rusia dan beberapa negara lainya termasuk indonesia. Jadi dapat dikatakan jika Vivo T2 rusia ini merupakan kembaran dengan seri Vivo V27e.
Perbedaan yang mencolok dari seri Vivo T2 di rusia ini dengan Vivo seri V27e adalah warna casing hijau yang dikenakan. Kedua seri ponsel ini memiliki dimensi layar 6.62 inchi dengan layar AMOLED resolusi Full HD+ dengan refresh rate 120 hz.
Keunggulan dari Vivo T2 adalah pada sektor kamera. Ponsel ini mengusung tiga kamera belakang yang meliputi kamera resolusi 64 MP (f/1.8,OIS), serta dua kamera dengan resolusi 2 MP (f/2.4, lensa makro) dan kamera 2 MP (f/2.4 depth sensor).
Ketiga kamera tersebut disusun vertikal dengan modul persegi panjang dan diatasnya terdapat fitur lampu Aura Light. Lampu tersebut digunakan layaknya lampu flash yang membantu saat memotret. Kamera depanya sendiri menggunakan resolusi 32 MP yang terletak pada punch hole ditengah layar atas.
Vivo T2 dibekali dengan prosesor dari mediatek helio g99 yang menggunakan prosesor delapan inti (octa core) dengan kecepatan 2.2 GHz. Ram 8 gb disematkan untuk mendukung kinerja ponsel bersama storage media sebesar 25 GB.
Vivo membekali seri T2 dengan baterai kapasitas 4600 mAh dan mendukung pengisian cepat atayu fast charging berdaya 66 watt. Ponsel ini juga berjalan dengan sistem operasi android 13 dan tampilan antarmuka FunTouch OS 13.
Berbagai fitur pendukung lainya hadir pada Vivo T2 seperti konektivitas jaringan 4G, kartu MicroSD, dual nano simcard wifi, bluetooth, GPS, NFC sensor pemindai sidik jari diletakkan didalam layar dan lain-lain.
Harga Vivo T2 dibanderol dipasaran rusia dnegan harga 27.999 Ruble atau sekitar Rp 4.7 juta. Namun belum ada informasi lebih detail apakah ponsel ini akan dipasarkan global.