Tips Maksimalkan Fitur Cicilan 0% Dari Kartu Kredit BRI Samsung Platinum

2024-10-07 17:26:09

News Image Sumber : Canva Design

Tips Maksimalkan Fitur Cicilan 0% Dari Kartu Kredit BRI Samsung Platinum

Anda mungkin pernah ingin membeli smartphone atau alat-alat elektronik lainnya namun, saat melihat isi dompet sedang jauh dari kata cukup. Terlebih saat-saat seperti ini, dimana para produsen barang elektronik seperti berlomba mengeluarkan produk andalan mereka dan keunggulan barangnya selalu Anda dambakan.

Samsung sebagai salah satu perusahaan bidang elektronik yang terbilang jaya di Indonesia, akhir bulan Juli 2024 silam melakukan kerjasama kolektif dengan BRI untuk mengeluarkan sebuah kartu kredit yang bernama BRI Samsung, ada 2 kategori kartu kredit hasil kolaborasi ini yakni platinum dan signature.

Kartu kredit tersebut sama-sama memiliki fitur gratis cicilan 0% dlam artikel ini akan dibahas tips memaksimalkan fitur tersebut khususnya untuk kartu platinum.

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk memaksimalkan serta tidak terkecoh oleh fitur ini, beberapa hal yang dimaksud adalah sebagai berikut :

  • Syarat dan Ketentuan

Setiap fitur yang ditawarkan pasti memiliki persyaratan dan ketentuan hal ini lumrah agar fiturnya jelas dan penyedia fitur tidak mendapan sanggahan buruk di masa yang akan datang. 

Persyaratan dan ketentuan yang perlu difahami dalam fitur ciclan 0% dari kartu kredit BRI Samsung Platinum ini adalah, Cicilan 0% ini bisa dikalim hanya untuk transiksi di merchant Samsung terdaftar dan untungnya lagi pemilik kartu kredit ini tidak ditagih biaya admin, sementara untuk cicilan diluar EDC mercant akan dikenakan biaya admin yang variatif sesuai tenor yang disepakati.

  • Tenor

Tenor merupakan jangka yang sudah disepakati untuk dapat melunasi semua cicilan. Dalam hal kartu kredit BRI Samsung Platinum, cicilan 0% yang murni hanya ada untuk tenor maksimal enam bulan, sedangkan 12 sampai seterusnya akan dikenakan bungan 0,79% sampai dengan 0,99%, untungnya biaya admin tetap diberikan gratis untuk transaksi di EDC merchant terdaftar.

  • Konversi

Selanjutnya, setiap transaksi yang ingin Anda klaim sebagai cicilan harus dikonversi terlbih dahulu dan hanya dapat dilakukan di App Samsung Play, App BRI Credit Card Mobile atau contact BRI 1500017.

Konversi dapat dilakukan selambat-lambatnya 7 hari kalender setelah transaksi, jangan sampai lupa mengajukan konversi karena nanti tidak akan masuk sebagai cicilan dan akan dibebankan secara penuh kepada Anda, dan perlu diingat saat mengajukan cicilan limit kartu kredit Anda harus berada diatas harga produk yang ingin dicicil.

  • Minimal Transaksi

Minimal transaksi yang bisa dikonversi menjadi cicilan adalah 3 juta. Ada beberapa minimal transaksi yang diberlakukan BRI sesuai dengan tenornya masing-masing. Berikut skema minimal transaksi berdasarkan tenornya :

  1. Minimal Transaksi Rp. 3.000.000 untuk tenor tiga bulan.
  2. Minimal Transaksi Rp. 5.000.000 untuk tenor enam bulan.
  3. Minimal Transaksi Rp. 5.000.000 untuk tenor 12 bulan.
  4. Minimal Transaksi Rp. 10.000.000 untuk tenor 18 bulan.
  5. Minimal Transaksi Rp. 20.000.000 untuk tenor 24 bulan.
  • Tepat Waktu

Upyakan untuk tidak menunggak dalam pembayaran cicilan, sebab BRI akan memberi sanksi kepada pemilik kartu yang menunggak pembayaran selama > dua bulan berturut-turut. Sanksi yang akan dikenakan adalah, bahwa proses cicilan akan dibatalkan oleh BRI dan sisa cicilan akan menjadi beban Anda sendiri, ditambah lagi bunga cicilan yang belum ditagihkan.

Demikian tips mengenai cicilan 0% dari BRI dan Samsung ini, semoga dapat dipergunakan semestinya.



Baca Juga

Semua Berita