2023-09-28 17:29:04
byd yangwang u8Mobil listrik yang bisa mengapung diatas air tentu menjadi solusi saat banjir. Dengan kemampuan yang demikian jangan salah jika harganya juga lumayan fantastis. Walalupun begitu tentu kemampuan mobil tersebut akan sangat dibutuhkan dalam kondisi genting.
YangWang U8 merupakan SUV listrik jebolan perusahaan BYD dari China. SUV ini memiliki segudang fitur yang canggih dan spesifikasi mumpuni. Mobil YangWang U8 dibangun dengan pondasi platform E4 dengan sistem kontrol bodi Disus-P Hydraulic yang membuat mobil dapat dinaikkan atau ditunrunkan hingga 150 mm.
Menariknya lagi YangWang U8 memiliki fitur layaknya mobil amfibi. Namun ini dimiliki oleh mobil listrik. Mobil ini memiliki kemampuan untuk berada diatas air atau mengambang khususnya untuk tipe premium dari YangWang U8, Mobil dapat mengambang sampai kedalaman 1000 mm sedangkan untuk tipe Off Road Master, mobil bisa lebih dalam lagi hingga 1400 mm dengan menggunakan Mode Wading.
Saat mode wading dinyalakan maka akendaraan akan menyalakan sensor dan memantau kondisi lingkungan. Memeriksa kedalamaan air, ataupun kondisi selip kendaraan. Mode ini akan aktif secara otomatis jika mobil masuk kedalam genangan air yang melebihi batas toleransi.
Tentunya mesin konvensional akan mati dan berganti menjadi Hidrolik Disus-P yang membuat suspensi hingga dalam tingkat yang paling tinggi. A/C akan beralih ke sirkulasi internal, jendela akan menutup secara otomatis.
Sunroof mobil akan terbuka otomatis sebagai pintu darurat dari kendaraan.panel layar ditengah mobil akan menampilkan kondisi kedalaman air. Hebatnya YangWang U8 ini diklaim mmapu bergerak mengambang hingga 30 menit dan berjalan dnegan kecepaan 3 km/jam.
Dengan teknologi yang dimilikinya kira-kira berapa mobil ii akan dibanderol? SUV YangWang U8 seri premium dibandreol dengan harga 1089.000 yuan atau setara Rp 2.3 miliar. Mobil ini termasuk dalam jajaran mobil elektric mewah asal China dengan harga yang cukup fantastis.