Inilah Alasan Mengapa Mobil Listrik China Lebih Murah Dibandingkan dengan Negara lain

2023-09-26 15:47:45

News Image mobil listrik murah china

Barang produk China selalu memberikan harga yang lebih murah, tak terkecuali untuk mobil listrik. Mengapa mobil listrik buatan China juga ikut murah?

Umumnya harga mobil listrik dari China bisa seperlima lebih murah dibandingkan dengan mobil beuatan dari Eropa. Mengpa hal demikian dapat terjadi? Dilansir dari laman antara news otomotif, menyebutkan bahwa hal ini dipengaruhi oleh kebijakan insentif dan subsidi promosi industri yang sudah berlangsung satu dekade di China. Sehingga membuat negara itu mampu menjadi pasar kendaraan listrik terbesar, mengendalikan rantai pasokan global termasuk bahan baku.

Kebijakan insentif dan subsidi promosi industri ini membuat China menjadi industri utama untuk pembuatan baterai EV yang terbesar di dunia. Bahkan harga dan rantai pasokan China yang melimpah dan murah membuat banyak perusahaan asing juga memproduksi mobil listriknya disana. Hal ini seperti dilakukan oleh Tesla yang memiliki pabrik raksasa di Sanghai. Dari 700 ribu mobil Tesla yang keluar tahun 2022, semua di buat dipabrikan China.

Pemerintah China telah mengambil langkah awal untuk melakukan investasi teknologi ini sejak tahun 2001. Teknologi kendaraan listrik masuk dalam proyek penelitian sains dalam rancangan strategis lima tahun China. Rancangan tersebut merupakan strategi mendetail mengenai rencana Blue Print ekonomi China tingkat ertinggi.

Tahun 2007 industri kendaraan listrik di China semakin mantab berkat adanya Wan Gang yang menjabat menteri ilmu pengetahuan dan teknologi China. Wan gang adalah seorang insiyur otomotif yang bekerja dengan Audi di Jerman selama satu dekade. Wan Gang adalah seorang penggemar kendaraan listrik. Bahkan dia adalah penguji model kendaraan listrik Tesla yang pertama yaitu Roadster. Beliau kini dipuji karena mengambil keputusan nasional yang strategis guna menerapkan kendaraan listrik sepenuhnya.

Setelah itu fokus perencaan perekonomian pemerintah China memasukkan kendaraan listrik secara konsisten dalam rencana jangka panjang mereka. Bahkan daerah pegunungan dan wilayah pedesaan di China juga membangun banyak stasiun pengisian daya untuk mempercepat proses transformasi ini. Selain itu untuk menepis kehawatiran jika moda kendaraan listrik hanya efektif digunakan di area perkotaan karena minimnya tiang pengisian daya dipedesaan. Contohnya ada di provinsi Guizhou yang memiliki lanskpa pedesaan dan pegunungan.

Melihat sepak terjang pemerintah China menerapkan strategi kebijakan menggunakan teknologi kendaraan listrik ini sejak awal tentu wajar jika China menjadi negara pemasok dan negara arus utama dalam industri kendaraan listrik ini. Sehingga dapat memberikan harga yang jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan pabrikan dari negara lain.

 

Baca Juga

Semua Berita

4 Tren Motor Baru 2024: Siapa Saja Pendatang Baru di Indonesia?
31 Desember 2024

4 Tren Motor Baru 2024: Siapa Saja Pendatang Baru di Indonesia?

Pasar otomotif roda dua Indonesia semakin ramai pada 2024 de...

Mobil Niaga Tidak Aman untuk Penumpang, Ini Penjelasannya
31 Desember 2024

Mobil Niaga Tidak Aman untuk Penumpang, Ini Penjelasannya

Mobil pikap dan truk yang digunakan sebagai angkutan penumpa...

Mana yang Lebih Unggul? BYD Dolphin Premium atau Wuling Cloud EV
31 Desember 2024

Mana yang Lebih Unggul? BYD Dolphin Premium atau Wuling Cloud EV

Keduanya adalah pilihan yang solid dalam kategori mobil list...

Nio ET9 Signature Edition Ludes Terjual 12 Jam, Harga Tembus Rp1,6 Miliar!
30 Desember 2024

Nio ET9 Signature Edition Ludes Terjual 12 Jam, Harga Tembus Rp1,6 Miliar!

Nio ET9 Signature Edition, mobil listrik premium asal Tiongk...

CBS, ABS, dan RoadSync Perbandingan Fitur Honda PCX 160 2024
30 Desember 2024

CBS, ABS, dan RoadSync Perbandingan Fitur Honda PCX 160 2024

Honda PCX 160 2024 hadir dengan tiga varian CBS, ABS, dan Ro...

7 Jenis Kendaraan Caravan untuk Liburan ala Campervan
30 Desember 2024

7 Jenis Kendaraan Caravan untuk Liburan ala Campervan

Memilih jenis caravan yang tepat sangat bergantung pada kebu...

Yamaha Fazio atau Honda Scoopy? Retro Modern dengan Fitur Kekinian
28 Desember 2024

Yamaha Fazio atau Honda Scoopy? Retro Modern dengan Fitur Kekinian

Keduanya adalah pilihan yang solid di segmen motor matic, se...

Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Bisa Mengubah Macet Nataru Jadi Petaka!
27 Desember 2024

Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Bisa Mengubah Macet Nataru Jadi Petaka!

Dengan sikap yang lebih disiplin, sabar, dan peduli terhadap...

Waspada Kelelahan! Polri Ungkap Titik Rawan di Tol Trans Jawa
28 Desember 2024

Waspada Kelelahan! Polri Ungkap Titik Rawan di Tol Trans Jawa

Polri mengidentifikasi tiga titik lelah di tol Trans Jawa da...

Beda Gaya, Sama Kuat Duel QJ Motor OAO Pro vs Ninja e-1
27 Desember 2024

Beda Gaya, Sama Kuat Duel QJ Motor OAO Pro vs Ninja e-1

QJ Motor OAO Pro dan Kawasaki Ninja e-1 menawarkan pilihan m...