Oppo A2m Resmi Rilis Dengan Layar LCD 720 Nits Dan Chip Dimensity 6020

2023-10-25 22:44:42

News Image warna Oppo A2M China

Oppo A2m telah dirilis diam-diam di china dilansir dari laman Gizmochina (25/10/2023). Rumor mengenai peluncuran seri Oppo A2m ini sudah beredar sejak september yang lalu. Sebelumnya minggu kemarin seri ponsel ii telah terdaftar di China Telecom dan terkuak beberapa spesfiikasinya. Akhirnya kemarin (25/10/2023) ponsel ini resmi diluncurkan dan siap untuk dijual.

Spesifikasi dan harga Oppo A2m

Datang dengan menggunakan desain bingkai datar dengan tombol volume berada di sisi kiri dan tombo power berada di sisi kanan, Oppo A2m nampak telrihat premium dengan tekstur pada punggung belakang ponsel.

Layar LCD ukuran 6.5 inchi dengan resolusi 1612 x 720 piksel Hd+, 269 ppi dan memiliki refresh rate 90 Hz. Namun tingkat kecerahan puncaknya ponsel ini mencapai 720 nits.

Oppo A2m dibekali dengan cipset dari mediatek dimensity 6020 yang digabungkan dengan ram LPDDR4X dan penyimpanan UFS 2.2 serta menggunakan sistem operasi android 13 dan tampilan natarmuka dari Oppo colosos 13.1. Ponsel ini memilikli tiga varian RAM dan juga ROM meliputi  6GB/128 GB, 8GB/256GB dan 12 GB/256GB.

Oppo A2m memiliki kamera belakang tunggal resolusi 13 mp dengan kamera selfie 5 MP. kamera belakang hadir berbentuk lingkaran yang disusun vertikal dua buah. Sensor sidik jari berada disampaing ponsel , slot microsd, jack headphone 3.5 dan speaker yang besar lebih dari 85 desibel.

Oppo A2m dibekali dengan sertifikasi anti debu dan air IP54. Konektivitas ponsel ini meliputi dual simcard, 5G, wifi dual-band, blueetoth 5.3, GNSS dan menggunakan usb type-c. Untuk dimensi beratnya sendiri 185 gram dan ketebalan 8.12 mm. Baterai kapasitan 5000 Mah dibenamakan didalam Oppo A2m serta mendukung pengisian standar kabel 10 watt dan tidak mendukung fast charging.

Harga Oppo A2m di China dirilis berdasarkan varian ram yang digunakan. Untuk varian RAM  6GB/128 GB dibanderol 1.499 yuan atau 205 dollar amerika, varian RAM 8GB/256GB dibanderol dengan harga 1.799 yuan atau 245 dollar amerika dan varian RAM 12GB/256 GB dibanderol dengan harga 2.099 yuan atau 285 Dollar Amerika.

 

Baca Juga

Semua Berita