Apa Sih Keunggulan Toyota Hiace Premio? Cek Selengkapnya!

2024-03-05 14:56:20

News Image Toyota Hiace Premio

Mobil Toyota Hiace Premio punya berbagai keunggulan yang mungkin belum diketahui banyak orang. Hiace Premio merupakan mobil komersial di mana kehadirannya menemani Hiace Commuter yang sudah dipasarkan sebelumnya oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) di Indonesia.

Menyasar higher segment, Hiace Premio mengisi pasar mobil komersial premium. Saat ini, Hiace Premio dibanderol dengan harga yang tinggi untuk mobil sejenisnya yaitu Rp600 jutaan. Hanya tersedia satu tipe untuk mobil ini.

Hiace Premio telah dibekali dengan fitur yang lengkap dan canggih untuk menjamin kenyamanan serta keamanan bagi pengemudi dan penumpang.

Pihak TAM telah menyampaikan bahwa ada dua tipe target konsumen mobil tersebut. Pertama, konsumen yang ingin upgrade Hiace model sebelumnya.

Kedua, konsumen yang membutuhkan mobil di mana bisa memberikan kenyamanan lebih, desain, serta mesin baru.

Keunggulan Mobil Toyota Hiace Premio

berikut beberapa keunggulan yang dimiliki Toyota Hiace Premio di mana sebaiknya diketahui calon konsumen mobil tersebut sebagai berikut:

Mesin Andal

Di atas kertas, Toyota Hiace Premio saat ini dibenamkan mesin yang andal berupa mesin berkode 1GD-FTV dengan kapasitas 2.755 cc.

Mesin tersebut dapat mengeluarkan tenaga terbilang cukup besar, yakni 174,3 hp pada putaran 3.400 rpm dan torsi puncak 419,7 Nm di putaran 1.400-2.600 rpm.

Tenaga dan torsi mesin yang dimiliki Hiace Premio ini jauh lebih besar dibandingkan versi Commuter.

Hiace Commuter dibekali mesin berkode 1KD-FTV berkapasitas 2.982 cc yang mampu mengeluarkan tenaga sebesar 134,1 hp pada putaran 3.400 rpm dan torsi maksimum 300 Nm di putaran 1.200-2.400 rpm. Untuk transmisi, Hiace Premio menggunakan manual 6 percepatan.

Selain itu, Hiace Premio menggunakan transmisi Macpherson Strut (COIL) pada bagian depan dan Leaf Spring Rigid Axle di bagian belakang,

Spesifikasi Mesin Mobil Toyota Hiace Premio

Kode Mesin 1GD-FTV

Kapasitas 2.755 cc

Tenaga 174,3 hp @ 3.400 rpm

Torsi 419,7 Nm @ 1.400-2.600 rpm

Transmisi Manual 6 percepatan

Eksterior Modern

Jika melihat tampilan luarnya secara keseluruhan, Toyota Hiace Premio terlihat modern dan menarik. Ini terlihat dari lekukan bodi bagian samping dan bonnet panjang. Dari segi dimensi, Hiace Premio punya panjang 5.915 mm, lebar 2.018 mm, dan tinggi 2.280 mm.

Dimensi yang dimiliki Hiace ini lebih panjang, lebar, dan tinggi dibandingkan versi Commuter. Hiace Commuter mempunyai panjang 5.380 mm, lebar 1.880 mm, serta tinggi 2.285 mm.

Di sisi lain, Hiace Premio punya radius putar hingga 6,2 meter yang dapat memudahkan pengemudi untuk belok atau berbalik arah.

Interior Nyaman

Pengguna Toyota Hiace Premio akan merasa nyaman saat berkendara dengan mobil tersebut.

Pada bagian depan, terdapat tuas transmisi yang mudah diraih pengemudi. Selain itu, mobil ini memiliki visibilitas yang baik untuk pengemudi.

Tak hanya itu, pintu samping untuk penumpang dibuat lebar yang dapat memberikan kemudahan bagi mereka saat ingin masuk dan keluar dari mobilnya.

Keunggulan lain dari interior Hiace Premio yaitu kabin yang sangat luas. Seperti yang sudah diketahui, mobil tersebut lebih besar dibandingkan Hiace Commuter.

Hiace Premio dapat memuat hingga 11 orang penumpang. Dari segi kapasitas penumpang, mobil ini kalah dibandingkan versi Commuter yang dapat memuat hingga 16 orang penumpang.

Jendela Hiace Premio dibuat besar sehingga interiornya bisa lebih terang saat berkendara di siang hari.

Untuk lebih memanjakan pengemudi serta penumpang selama perjalanan, mobil ini juga dilengkapi banyak kisi-kisi ventilasi AC. Ditambah, Hiace Premio punya kesenyapan kabin yang baik.

Fitur Tergolong Lengkap

Dibanderol dengan harga yang tinggi, tentu Toyota Hiace Premio sudah dibekali dengan berbagai fitur keselamatan lengkap serta canggih.

Berikut ini adalah daftar fitur keselamatan yang sudah disematkan di Hiace Premio:

- Anti-lock Braking System (ABS)

- Brake Assist (BA)

- Dual SRS Airbag

- 3 Point Seatbelt

- New Parking Camera

- New Parking Sensor

- Vehicle Stability Control (VSC)

- Hill Start Assist (HSA)

- Emergency Brake Signal (EBS)

Selain itu, terdapat juga USB Port di setiap baris sehingga pengguna dapat mengisi daya ponselnya saat berkendara hingga overhead console sebagai tempat penyimpanan kacamata pengguna di mobil.

Harga Mobil Toyota Hiace 2024

Setelah mengetahui keunggulan Toyota Hiace Premio di atas, calon konsumen pastinya juga perlu tahu harga mobil ini. Keduanya sama-sama ditawarkan dalam satu tipe untuk konsumen.

Berikut ini harga Toyota Hiace Premio serta Commuter per Februari 2024 On The Road (OTR) Jakarta yang dilansir dari situs web resminya:

- Toyota Hiace Premio Rp647,3 juta

- Toyota Hiace Commuter Rp561,8 juta

Tersedia tiga pilihan warna untuk Hiace Premio, yaitu Silver Metallic, White, dan Beige Metallic.

Sementara itu, Hiace Commuter menawarkan dua opsi warna, yakni Silver Metallic dan White.

Harga Mobil Toyota Hiace Premio Bekas 2024

Bagi sebagian orang, harga Toyota Hiace Premio tinggi sehingga berpikir versi bekasnya bisa menjadi pilihan.

Berikut ini daftar harga Toyota Hiace Premio bekas yang dilansir dari situs web jual mobil Carmudi Indonesia:

- Toyota Hiace Premio bekas keluaran 2020 Rp660-665 juta

- Toyota Hiace Premio bekas keluaran 2023 Rp685-720 juta

Secara keseluruhan, harga Hiace Premio bekas di atas tidak jauh berbeda dengan versi barunya. Bahkan, harganya lebih mahal di mana tembus Rp700 jutaan.

Toyota Hiace Premio memiliki cukup banyak keunggulan yang membuatnya bisa menjadi salah satu mobil komersial tepat untuk dipilih.

Dapat memuat banyak penumpang, mobil tersebut cocok dijadikan sebagai mobil usaha yang berhubungan dengan travel. Meski demikian, untuk membeli Hiace Premio, Carmudian perlu menyiapkan bujet yang besar.

Baca Juga

Semua Berita