Spesifikasi Sharp Aquos Sense7, Smartphone Kokoh Tahan Air dan Debu

2023-12-27 13:46:52

News Image Sharp Aquos Sense7

Sharp Aquos sense7 pertama kali dirilis pada September 2023. Smartphone ini unggul karena kokoh dan dijamin tahan lama dengan sertifikasi IP68 yaitu tahan air dan debu. 

Smartphone ini ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 695. Prosesor ini terkenal dengan efisiensi energi dan kinerja yang mumpuni. 

Untuk layar, Sharp Aquos sense7 dibekali dengan layar tetesan air FHD+ IGZO OLED 6,1 inci, resolusi 2432 x 1080 piksel dengan visual yang tajam dan warna yang terlihat begitu hidup. 

Sementara untuk sektor daya, Sharp Aquos sense7 memiliki baterai dengan kapasitas 4570 mAh, yang awet digunakan dalam seharian penuh. 

Sharp Aquos  sense7 menggunakan software Android yang bisa diupgrade ke Android 13. Smartphone ini juga dilengkapi dengan memori 6GB dan ruang penyimpanan 128GB, namun ruang penyimpanan masih bisa diperluas hingga 1TB. 

Pada bagian punggung smartphone, Sharp Aquos sense7 hadir dengan kamera belakang ganda. Masing-masing kamera memiliki resolusi 50,3 MP dan 8 MP. 

Kamera Sharp Aquos sense7 dirancang agar bisa menangkap foto dan video dengan jelas meskipun dalam kondisi minim cahaya. 

Sementara untuk kamera selfie, smartphone ini dibekali dengan kamera beresolusi 8 MP yang begitu bening untuk berfoto selfie dan video call. 

Fitur lain yang tersedia pada smartphone ini adalah jack headphone 3.5mm, NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth, USB type C, dan sensor fingerprint. 

Aquos sense7 memiliki empat varian warna yaitu Hitam, Biru, Tembaga, dan Hijau. Harganya dibanderol sekitar 380 euro atau Rp6,4 juta. 

Baca Juga

Semua Berita