Infinix Note 30 Pro Jadi Smartphone Pilihan Terbaik

2023-12-10 19:57:02

News Image Infinix Note 30 Pro

Infinix Indonesia sukses menggebrak pasar smartphone kelas menengah (mid-range) yang belakangan sedang tenang-tenangnya. Adalah Infinix Note 30 Pro, sebuah smartphone berukuran 6,78 inci yang jadi andalan Infinix Indonesia di sektor ini.

Infinix Indonesia mematok harga dari smartphone dengan kapasitas penyimpanan 8GB/256GB ini sebesar Rp.3.099.000 saja, lho. Menariknya, meski memiliki harga yang terbilang murah untuk smartphone mid-range, justru Infinix Note 30 Pro ini jadi salah satu smartphone dengan fitur paling lengkap dan worth it di kelasnya.

Penasaran, apa saja sih fitur-fitur unggulan dari Infinix Note 30 Pro yang membuat smartphone ini jadi yang terbaik di kelas mid-range tahun 2023 ini? Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

1. Dibekali SoC Helio G99 dan dilengkapi storage yang lega

Infinix Note 30 Pro dibekali dengan chipset MediaTek Helio G99 sebagai dapur pacunya. Chipset tersebut memang bukan yang terbaik di kelas menengah, tetapi untuk performanya sudah sangat cukup untuk aktivitas sehari-hari. Dalam pengujian di AnTuTu versi 9 saja, chipset ini mencatatkan angka sekitar 370 ribuan yang artinya performanya sudah sangat sesuai untuk smartphone kelas menengah.

Poin plus dari Infinix Note 30 Pro justru ada di penyimpanannya, di mana dengan harga Rp.3 jutaan saja, pengguna sudah bisa menikmati penyimpanan besar berkapasitas 8GB RAM dan 256GB ROM. Menariknya, RAM 8GB dengan teknologi UFS 2.2 ini masih bisa ditambah lagi dengan 8GB Extended RAM, lho.

Selain itu, dari segi penyimpanan 256GB yang sudah menggunakan teknologi LPDDR 4X itu, Infinix ternyata masih menyediakan slot penyimpanan eksternal hingga 2TB! Oh iya, Infinix Note 30 Pro juga sudah menggunakan sistem operasi Android 13 dengan OS XOS 13. 

2. Layar jernih, ngebut, dan nyaman di mata

Bagian layar dari Infinix Note 30 Pro ternyata juga masih jadi poin plus yang bisa dibilang cukup sulit dikejar kompetitor di kelasnya. Dengan rasio layar 6,78 inci, Infinix mampu membuat bezel layar smartphone ini jadi sangat tipis, yaitu 1,4 mm di bagian atas dan 2,3 mm di bagian bawah.

Panel layar smartphone ini juga sudah dibalut dengan AMOLED beresolusi FHD+. Sertifikasi TÜV Rheinland, 100% DCI-P3, rasio kecerahan 900 nits, dan touch sampling rate 360Hz sudah lengkap tertanam pada layarnya.

Refresh rate 120Hz pun juga tak lupa diberikan Infinix pada Infinix Note 30 Pro. Artinya, pengguna akan jauh lebih nyaman ketika melakukan kegiatan scrolling ataupun bermain game yang sudah mendukung refresh rate yang tinggi. Agar baterai tidak terlalu boros, Infinix juga menyematkan fitur Smart Refresh 2.1dan Magellan Engine 1.1 untuk mengatur refresh rate yang diperlukan secara otomatis.

3. Kualitas kamera yang cukup baik di kelasnya

Infinix Note 30 Pro mengusung triple camera dengan kamera utama beresolusi 108 MP. Selain itu, kamera depan dari smartphone ini juga sudah beresolusi 32 MP. Fitur-fitur semisal night mode, sky remap, dual view video, dan style makeup juga sudah lengkap disematkan pada kamera Infinix Note 30 Pro.

Hasilnya, kamera-kamera Infinix Note 30 Pro bisa menyuguhkan tangkapan gambar yang sangat detail pada kondisi pencahayaan cukup. Detail tersebut memang bisa hilang ketika kondisi minim cahaya, namun hal tersebut bisa diatasi berkat adanya fitur night mode.

Sedangkan untuk video, hasil yang diperoleh memang tidak terlalu spesial ketimbang tangkapan gambarnya. Akan tetapi, kualitasnya sendiri bisa dibilang sudah cukup untuk sebuah smartphone kelas mid-range.

4. Material bodi luar yang berkelas

Pada umumnya, smartphone mid-range masih sering menggunakan material plastik atau polycarbonat. Akan tetapi, Infinix justru memakai material yang cukup premium pada Infinix Note 30 Pro serta dengan sertifikasi keamanan yang bisa dibilang sangat baik.

Material kaca sudah melapisi bagian depan dan belakang dari Infinix Note 30 Pro. Hal ini jelas membuat smartphone ini akan sangat nyaman untuk digenggam dan terasa jauh lebih solid. Ditambah lagi, Infinix Note 30 Pro ternyata juga sudah dilengkapi sertifikasi IP53 yang artinya smartphone ini sudah tahan pada debu dan cipratan air.

Smartphone dengan material premium ini sendiri tersedia dalam 2 varian warna yang berbeda, yaitu Magic Black dan Variable Gold. Kira-kira kamu tertarik dengan warna yang mana, nih?

5. Fitur-fitur baterai dan charging terbaik di kelasnya

Nah, fitur seputar baterai dan charging di Infinix Note 30 Pro ini sudah pasti yang terbaik di kelas mid-range. Bagaimana tidak? Dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh saja, kamu sudah bisa menggunakan smartphone ini untuk beraktivitas seharian. Charger 68 watt juga siap digunakan yang membuat baterai smartphone ini bisa terisi 80% hanya dalam waktu 30 menit.

Tak berhenti sampai di situ, Infinix Note 30 Pro juga jadi satu-satunya smartphone mid-range yang memiliki fitur wireless charger dengan kecepatan 15 watt. Bahkan, Infinix Indonesia juga turut memberikan wireless charging pad dalam paket pembeliannya, lho.

Eiitss, masih ada lagi! Infinix Note 30 Pro juga mendukung fitur reverse charging! Artinya, kamu bisa menggunakan smartphone ini untuk membantu mengisi daya smartphone lainnya. Menariknya, fitur reverse charging dari Infinix Note 30 Pro ini bisa dilakukan dengan kabel ataupun secara wireless.

Infinix juga menyematkan fitur yang sangat berguna bagi pengguna yang suka memainkan smartphonenya sambil melakukan proses charging. Namanya adalah Bypass Charge, sebuah fitur di mana daya yang masuk ketika proses charging akan langsung disalurkan ke motherboard Infinix Note 30 Pro, tanpa masuk ke dalam baterainya. Artinya, umur baterai bisa jadi lebih awet dan suhu ketika charging sambil bermain game tidak akan terlalu tinggi.

6. Kualitas stereo speaker yang ciamik berkat kerja sama dengan JBL

Biasanya, speaker jadi salah satu poin kelemahan dari smartphone-smartphone Infinix. Akan tetapi, belajar dari kesalahan sebelumnya, Infinix akhirnya menggandeng salah satu brand audio terkemuka, yakni JBL, untuk membuat speaker di Infinix Note 30 Pro.

Hasilnya, kualitas audio dari Infinix Note 30 Pro jadi jauh lebih baik ketimbang smartphone-smartphone Infinix sebelumnya. Bass terasa cukup 'nendang', detail suara sangat baik, dan kualitas suara yang berimbang serta sangat jernih berhasil disuguhkan dari stereo speaker Infinix Note 30 Pro yang bekerja sama dengan JBL.

Atas kerja sama Infinix dengan JBL ini, nantinya pengguna dapat menemukan logo JBL di beberapa titik di Infinix Note 30 Pro, lho.

Bagaimana? Menarik sekali bukan spesifikasi dari Infinix Note 30 Pro? Dengan harga Rp.3.099.000 saja, pengguna sudah bisa merasakan beberapa fitur yang sebenarnya hanya dimiliki smartphone kelas flagship. Ditambah lagi, fitur-fitur lain di smartphone ini juga jadi yang terbaik di kelasnya.

Baca Juga

Semua Berita