Suzuki Swift 2024 Siap Meluncur, Gunakan Mesin Hybrid dan Fitur Canggih

2023-12-10 02:49:16

News Image Suzuki Swift 2024

Suzuki meluncurkan model terbaru dari hatchback andalannya, Suzuki Swift 2024, setelah memperkenalkannya pertama kali di Japan Mobility Show 2023.

Meski dengan sedikit perubahan dari versi yang dipamerkan sebelumnya, Suzuki Swift 2024 tetap membawa karakteristik yang mengesankan.

Bagian depan Suzuki Swift 2024 menampilkan unit lampu yang lebih persegi, gril dengan desain mulut ikan yang mencolok, handle pintu konvensional di bagian belakang, serta desain pelek baru berbahan alloy.

Dimensi yang diusungnya mencakup panjang 3.869 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.500 mm, dengan wheelbase mencapai 2.450 mm.

Tampilan kabinnya telah mengalami peningkatan signifikan dengan penataan dashboard yang lebih modern.

Dilengkapi layar sentuh berukuran sembilan inci yang mendukung fitur Apple CarPlay dan Android Auto, pengatur suhu di bagian bawah corong tengah, layar kecil yang mengapit meter analog, dan beberapa slot pengisian USB.

Penggantian tuas rem parkir dengan tombol rem parkir elektronik juga menjadi salah satu fitur yang diperkenalkan pada model terbaru ini.

Untuk pasar Jepang, Suzuki menawarkan Suzuki Swift 2024 dalam tiga varian trim. Varian dasar XG didukung oleh mesin bensin konvensional.

Sementara dua trim teratas, yakni Hybrid MX dan Hybrid MZ, memperoleh powertrain hybrid yang menggabungkan mesin tiga silinder 1.2 liter Z12E dengan motor listrik ISG yang efisien, memberikan torsi yang optimal pada kecepatan rendah.

Keduanya dipadukan dengan transmisi CVT baru yang lebih ringan, senyap, dan efisien, serta sistem penggerak roda depan atau all-wheel drive.

Fitur keselamatan pada Suzuki Swift 2024 juga mengesankan. Menggunakan perangkat keras canggih seperti radar gelombang milimeter, kamera monokuler, dan sensor ultrasonik, mobil ini dilengkapi dengan ADAS Suzuki Safety Support.

Fitur ini mencakup Dual Sensor Brake Support II yang mampu mendeteksi berbagai kendaraan dan pejalan kaki, serta sistem pemantauan blind spot dan peringatan lalu lintas belakang.

Harga Suzuki Swift 2024 dari ¥1,727,000 (Rp 181,8 juta) hingga ¥2,332,000 (Rp 245,5 juta) di Jepang. Setelah dijual di kandang, model ini akan dipasarkan ke berbagai negara.

Baca Juga

Semua Berita