2023-11-21 12:32:49
Redmi Note 13R ProDiam-diam Xiaomi merilis Redmi Note 13R Pro dipasar china. Ponsel ini masuk dalam kategori kelas menengah. Redmi Note 13R Pro merupakan rangkaian dari Redmi noe 13 series, mulai dari Redmi Note 13, Note 13 Pro, Note 13 Pro plus.
Sekilas Redmi Note 13R memiliki hardware layaknya Redmi Note 13. Namun tetap saja ada perbedaa diantara keduanya. Perbedaan tersebut mencolok pada model kamera yang kedua ponsel gunakan. Redmi Note 13 memiliki modul kamera yang lebih kecil sedangkan Redmi 13R Pro memiliki modul kamera yang memanjang.
Tidak hanya itu, walau nampak kembar Redmi 13 dan Redmi 13R Pro menggunakan layar yang berbeda. Spesifikasi layar Redmi Note 13R Pro menggunkan layar OLED sedangkan Redmi Note 13 menggunakan layar AMOLED.
Xiaomi Redmi Note 13R Pro memiliki resolusi layar 1080 x 2400 piksel dengan refresh rate 120 hz. Layarnya seluas 6.67 inchi. Xiaomi mengklaim jika layar Redmi 13R Pro memiliki satu miliar warna dengan kecerahan puncak mencapai 1000 nits dan menggunakan pelindung kaca corning gorilla glass.
Masuk kewilayah Prosesor yang digunakan, Redmi Note 13R Pro menggunakan chipset mediatek dimensity 6080 dengan clock speed 2.4 ghz. Chipset ini dipadukan dengan RAM 12GB dan media penyimpanan internal sebesar 256GB.
Kamera utama Xiaomi Redmi Note 13R Pro menggunakan kamera dengan resolusi 108 MP dan depth sensor 2MP untuk kamera selfinya sendiri memiliki resolusi 16MP. masuk kewilayah baterai, kapasitas yang digunakan Redmi 13R Pro sebesar 5000 mAh serta mendukung pengisian cepat 33 watt.
Koneksi ponsel menggunakan kabel USB-C serta berbagai fitur standar seperti pemindai sidik jari, bluetooth, wifi, dan lain-lain. Redmi Note 13R Pro berjalan dengan android 13 serta tampilan antarmuka miui 14. Dipasaran china sendiri ponsel ini di banderol dengan harga 1.999 yuan atau setara Rp 4.2 juta. Belum ada informasi mendetail apakah seri ini akan masuk indonesia atau tidak.