2023-11-10 03:27:36
Infinix Smart 8Infinix Smart 8 merupakan penerus dari Infinix Smart 7 yang telah dirilis awal tahun ini,tepatnya februari 2023. Sekilas infinx Smart 8 mirip desainya dengan Tecno Pop 8. Hal ini tidak mengherankan jika mengingat kedua merk ponsel ini berada dibawah naungan perusahaan yang sama transsion holdings.
Infinix Smart 8 hadir dengan layar ips lcd dengan tingkat kecerahan puncak 500 nits, serta refresh rate 90 hz. Lebar layarnya sendiri 6.6 inchi dengan dimensi 720 x 1612 piksel rasio 20:9 dan kerapatan piksel 267 ppi.
Infinix Smart 8 memiliki keunikan pada panel layar yang menampilkan punch hole notifikasi layaknya Dynamic Island pada iPhone. Notifikasi popup itu muncul ditengah layar yang memuat informasi status dan pembahruan pengisian daya. Fitur ini juga terdapat pada Tecno Pop 8.
Masuk kedapur pacu, Infinix Smart 8 hadir menggunakan chipset dari Unisoc T606 serta CPU Octa Core 2x1.6 Ghz Cortex-A75 dan 6x1.6 Ghz Cortex-A55 dan GPU Mali-G57 MP1. Ponsel ini bekerja dengan sistem operasi Android 13 serta tampilan skin Infinix XOS 13. Salah satu fitur unggulan dari infinxi Smart 8 adalah dukungan RAM 8 GB dan 128 GB memori penyimpanan yang dapat diperluas dengan adanya slot microsd.
Masuk kewilayah fotografi, Infinix Smart 8 dibekali dengan kamera utama 13 MP (f/1.8) dengan dukungan kamera kedalam resolusi VGA dan lampu flash LED. Kamera utama mendukung untuk video 1080 fps mode foto HDR dan Panorama. Untuk kamera selfie atau kamera depan memiliki resolusi 8 MP.
Infinix Smart 8 dibekali dengan kapasitas baterai 5000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 10 watt. Untuk pilihan warnanya sendiri ada empat varian yang dapat dipilih yaitu Timber Black, Galaxy White, Crystal Green dan Shiny Gold. Infinix Smart 8 dirilis kemarin kamis 9 November 2023 di Nigeria. Dipasaran Nigeria ponsel ini dijual dengan harga sekitar 105 dollar Amerika. Penjualan sudah dibuka baik melalui online shop ataupun mitra jaringan ritel Infinix disana.