Intip Spesifikasi Vivo S18e, Smartphone dengan Kamera Utama 50 MP

2024-02-20 12:11:37

News Image Vivo S18e

Vivo S18e pertama kali dikenalkan pada Desember 2023. Smartphone ini juga dikenalkan bersama dengan Vivo S18 series lainnya yaitu Vivo S18 dan Vivo S18 Pro. 

Pada bagian layar, Vivo S18e dibekali dengan AMOLED 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz. Smartphone ini memiliki desain yang flat dengan dimensi 162.4 x 74.9 x 7.7 mm dengan bobot 193 gram. 

Untuk chipset, Vivo S18e ditenagai oleh Mediatek Dimensity 7200. Chipset tersebut dipadukan dengan RAM dan ruang penyimpanan 12/256GB. 

Pada bagian kamera, terdapat kamera belakang yang berada di modul bulat. Terdapat dua kamera belakang yaitu kamera utama 50 MP dan kamera depth sensor 2 MP serta kamera selfie 16 MP. 

Vivo S18e juga ditopang dengan baterai berkapasitas 4.800 mAh yang didukung dengan teknologi fast charging 80 watt. Smartphone ini juga dilengkap dengan sistem operasi Android 14 yang dilapisi dengan UI OriginOS 4. 

Fitur lain yang dimiliki Vivo S18e adalah dukungan 5G, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, Bluetooth 5.3, GPS, NFC, loudspeaker, sensor fingerprints, dan USB Type-C. 

Vivo S18e memiliki tiga varian warna yaitu Black, Purple, dan Silver. Sementara harga Vivo S18e 2.299 Yuan atau sekitar Rp5 jutaan. 

Baca Juga

Semua Berita