Cek Spesifikasi Samsung Galaxy A23, Smartphone dengan Baterai Kapasitas 5.000 mAh

2024-02-05 06:33:51

News Image Samsung Galaxy A23

Samsung Galaxy A23 pertama kali hadir di Indonesia pada Maret 2022. Smartphone ini hadir dengan dimensi 165.4 x 76.9 x 8.4 mm dan bobot 195 gram. 

Pada bagian layar, Samsung Galaxy A23 dibekali PLS LCD berukuran 6,6 inci dan resolusi 1080 x 2408 piksel. Layar tersebut juga dilengkapi dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 5.

Untuk chipset, Samsung Galaxy A23 ditenagai oleh Snapdragon 680 4G yang dipadukan dengan RAM dan ruang penyimpanan 6GB/128GB. Sementara pada sektor software, Samsung Galaxy A23 menjalankan sistem operasi Android 12 dan dilapisi antarmuka OneUI 4.1.

Pada bagian punggung perangkat, terdapat modul kamera berbentuk persegi panjang yang menjadi tempat untuk empat kamera yang disusun secara vertikal. 

Kamera tersebut terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 5 MP, kamera depth sensor 2 MP, dan kamera makro 2 MP. Untuk kamera depan memiliki resolusi 8 MP. 

Untuk aspek daya, Samsung Galaxy A23 ditenagai oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh yang didukung teknologi super fast charging 25 Watt. Fitur lain yang dimiliki Samsung Galaxy A23 adalah WiFi, Bluetooth 5.0, NFC, GPS, FM Radio dan USB Type-C. 

Samsung Galaxy A23 memiliki empat varian warna yaitu Black, Blue, Peach dan White. Harga Samsung Galaxy A23 dibanderol sekitar Rp2,3 juta hingga Rp3 juta. 

Baca Juga

Semua Berita