Cek Spesifikasi Nokia G22, Smartphone yang Mengusung Ramah Lingkungan

2024-02-05 05:24:31

News Image Nokia G22

Nokia G22 pertama kali hadir pada Februari 2023. Smartphone ini unggul dengan kemampun untuk diperbaiki dengan mudah oleh pengguna. 

Pihak HMD Global menyebut bahwa pemilik Nokia G22 bisa memperbaiki layar, cangkang ponsel dan baterai secara mandiri. Dengan demikian, perangkat bisa bertahan dalam jangka panjang. 

Hal istimewa lainnya yang dimiliki Nokia G22 adalah bahannya 100 persen daur ulang plastik. Nokia G22 mengusung konsep ramah lingkungan bahwa kotak kemasan juga dari bahan daur ulang. 

Pada layar, Nokia G22 memiliki layar IPS LCD berukuran 6,5 inci dan resolusi 720 x 1600 piksel. Layar tersebut juga terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 3. 

Untuk chipset, Nokia G22 mengandalkan Unisoc T606 yang dipadukan dengan RAM 4GB dan opsi ruang penyimpanan 64GB dan 128GB. Ruang penyimpanan bisa diperluas hingga 2 TB dengan microSD. 

Sementara itu untuk kamera, Nokia G22 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera makro 2 MP, dan sensor kedalaman 2 MP. Selain itu terdapat kamera depan beresolusi 8 MP. 

Lanjut pada aspek daya, Nokia G22 ditenagai dengan baterai berkapasitas 5.050 mAh dengan pengisian daya 20 watt. Baterai ini disebut-sebut bisa bertahan selama tiga hari. 

Sementara itu pada sektor software, Nokia G22 menjalankan sistem operasi (OS) dari Android 12.

Fitur lainnya yang tersedia pada Nokia G22 adalah Wi-Fi 802.11, GPS, pemindai wajah (face unlock), pemindai sidik jari side-mounted, jaringan 4G, Bluetooth 5.0, NFC, dan jack audio 3,5 mm.

Nokia G22 memiliki dua varian warna yaitu Lagoon Blue dan Meteor Gray. Harga Nokia G22 dibanderol sekitar 102 Euro atau Rp1,7 juta. 

Baca Juga

Semua Berita