komparase.com

Tersertifikasi TKDN, Kapan iPhone 15 Series Meluncur di Indonesia?

Rabu, 27 September 2023 | 14:45 WIB
iPhone 15 Series
iPhone 15 Series

Kabar bahagia untuk Apple Fanboy (penggemar produk Apple) di Tanah Air. Pasalnya, seri iPhone 15 bakal dirasakan para pengguna di Indonesia. Ponsel flagship Apple ini diam-diam sudah terdaftar di situs TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

iPhone 15 Series pertama kali diluncurkan pada Rabu, 13 September 2023. Meski peresmian tersebut diperuntukkan secara global, rupanya pemasaran berjalan secara berkala. Negara pertama kali yang menerima kuartet ponsel iPhone ini adalah Amerika Serikat kemudian dilanjutkan di beberapa negara lain seperti China, Dubai, hingga Vietnam.

Belum banyak informasi terkait peluncuran keempat iPhone 15 di Indonesia hingga akhirnya mendapatkan sertifikasi TKDN dari Kemenperin. 

PT Apple Indonesia telah mengantongi sejumlah sertifikat TKDN untuk ponsel yang diduga seri iPhone 15. Di antaranya kode A3090 diduga untuk iPhone 15 (reguler), kode A3094 sebagai iPhone 15 Plus, kode A3106 yang diduga sebagai iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max dengan kode A3102.

Dalam situs TKDN Kemenperin, keempat ponsel pabrikan Amerika Serikat itu telah mendapatkan nilai 35 persen. Dengan demikian, seri iPhone 15 dipastikan akan meluncur dalam waktu dekat setelah resmi terdaftar di situs TKDN.

Kendati demikian, Apple Indonesia belum memberikan bocoran jadwal resmi peluncuran ponsel tersebut. Namun, pengguna X (dulu Twitter) Bagus Hernawan belum lama ini memberikan bocoran jadwal perilisan iPhone 15 Series di Indonesia.

"Update. iPhone 15 Series (Meluncur) 27 Oktober 2023. Jangan bilang siapa-siapa ya," tulis Bagus Hernawan dikutip dari akun X, @bhaguz_403 pada Rabu, 27 September 2023.

Belum ada bocoran detail harga terkait iPhone 15 Series di Indonesia. Jika menilik dari harga di negeri tetangga seperti Thailand maka harga yang ditawarkan akan jauh lebih mahal dibandingkan di negara asalnya, Amerika Serikat.

iPhone 15 (reguler) di Thailand dibanderol dengan harga Rp 14,1 juta dan seri ponsel termahalnya, iPhone 15 Pro Max ditawarkan seharga Rp 20,9 jutaan. Harga di Thailand dan Indonesia mungkin ada sedikit perbedaan karena beberapa faktor seperti pajak.

Lihat Juga Gadget Iphone

Komentar

Berita

Telah Dipilih

Silahkan Pilih yang Lain.

x

Belum memiliki akun? Daftar di Sini